Padang-TopSigiPost.com- Bersinergi bersama menyukseskan program pemerintah dalam mencapai target vaksinasi secara keseluruhan. Polda Sumbar bersama Pemerintah dan TNI kembali mengajak masyarakat, untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 di gerai-gerai yang disediakan.

Hastag #Sumdarsin (Sumbar Sadar Vaksin) diserukan oleh berbagai instansi pemerintahan Sumbar, termasuk Polda. Hal ini dilakukan dalam upaya menghimbau dan mengajak masyarakat agar dapat sadar terhadap pentingnya vaksin bagi kekebalan imun tubuh di masa pandemi ini.

Pantauan tim Topsigipost.com saat di lapangan pada Sabtu (30/10/2021) di Gor Haji Agus Salim, Kota Padang, terlihat acara yang begitu meriah dengan menghadiri petinggi-petinggi pemerintah Sumbar seperti Gubernur, Kapolda, Danrem, MUI serta tokoh-tokoh adat lainnya.

Tak kalah menarik, pengisi acara dalam Sumbar sadar vaksin ini adalah artis-artis ternama ibu kota, sehingga acara yang digelar sangat meriah. Ditambah dengan minat masyarakat begitu antusias, karena tampak gerai-gerai vaksin di sekeliling Gor Haji Agus Salim dipenuhi antrian giliran vaksin.



Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa saat menghadiri acara Sumbar sadar vaksin tersebut, tak tanggung-tanggung beliau menyampaikan, bahwa pihak Polda Sumbar menginginkan Provinsi Sumbar menjadi herd immunity (kekebalan tubuh kelompok) pertama di Indonesia.

"Sementara ini data yang dihimpun tercatat baru 144.000 diberbagai titik bagian Satuan Wilayah Tingkat Polres Sumbar".Ujar Kapolda.

"Saat ini kita berada pada tingkat 7 di bawah, akan tetapi Insya Allah hari ini kita bisa melampaui tiga (3) atau dua (2) provinsi lainnya, dan di akhir November nanti kita targetkan Insya Allah berada di tiga (3) besar". Lanjut Irjen Pol Teddy Minahasa.

Selaku Kapolda Sumbar beliau mengatakan, untuk kabupaten yang masih minim tingkat vaksinasinya akan diberikan treatment-treatment atau perlakuan khusus yang berupa subsidi tentang jumlah vaksinator beserta timnya, dan tekhnik pengerahan massa serta pendataannya, ini adalah mengantisipasi ketertinggalan kabupaten terhadap vaksinasi. (ggn)



 
Top